Apakah Anda Sedang Mencari Rumah Idaman? Inilah Desain-Desain Rumah Yang Paling Disukai

Tempat tinggal merupakan salah satu kebutuhan mendasar manusia. Oleh karena itu, sebagian besar orang akan merasa kurang jika belum memiliki hunian sebagai tempat tinggal. Dan hal paling mendasar dalam memiliki rumah yaitu Desain Rumah.
Pada dasarnya desain rumah adalah perencanaan awal untuk membangun tempat tinggal idaman dengan menyesuaikan kondisi tanah dan spesifikasi ruangan yang diharapkan sesuai dengan kebutuhan penghuninya.
Pada saat ini banyak sekali pilihan desain rumah yang bisa anda tiru. Dan inilah beberapa desain rumah yang paling disukai saat ini.
1. Desain Rumah Minimalis
Dalam desain minimalis berfokus pada kesederhanaan. Bentuk-bentuk dasar geometris, tidak adanya hiasan, penggunaan bahan-bahan yang sederhana dan pengulangan struktur merupakan ciri khas minimalis. Pencahayaan yang alami membuat bangunan terlihat sederhana dan bersih.
Ciri khas rumah minimalis adalah menggunakan dak beton, mengikuti bentuk dasar (berbentuk kotak), polos atau tanpa ornamen, dan menggunakan maksimal dua kombinasi material. Teorinya rumah minimalis menggunakan cat dinding berwarna monokrom.
2. Desain Rumah Modern
Rumah modern terkadang dikatakan sebagai rumah minimalis, sementara rumah minimalis sering dikatakan rumah modern.Meskipun bisa dibenarkan, namun ada perbedaan yang mencolok untuk memisahkan antara dua desain tersebut. Rumah modern memiliki bentuk atap segitiga, sedangkan rumah minimalis identik dengan atap dak beton (atap rata).
Rumah modern memiliki sumber pencahayaan yang baik dengan aplikasi jendela besar. Untuk rumah modern, hadirkan jendela atau bukaan yang memadai di rumah Anda, agar sirkulasi udara bisa mengalir dengan baik. Pastikan arah mata angin rumah Anda. Hindari meletakkan jendela di dinding yang menghadap arah barat, karena rumah akan terasa panas.
3. Desain Rumah Klasik
Desain rumah ini memiliki pengaruh besar dan kerap menjadi mind set bagi masyarakat Indonesia. Rumah klasik akan selalu mengesankan serta tampak indah dan mewah.
Khas dari desain klasik ini adalah serapan gaya Eropa yang terlihat dari bentuk bangunan seperti penggunaan pilar dan detail kusen jendela, meski lantai, dinding serta ornamen dinding dibuat sesuai adaptasi iklim dan material asal Indonesia. Furnitur klasik Eropa bersanding dengan hiasan asli Nusantara maupun Oriental menjadi ciri khasnya.
4. Desain Rumah Kontemporer
Desain rumah kontemporer akan selalu mengikuti perkembangan dan tren desain di masa itu. Rumah kontemporer kerap disamakan dengan rumah modern.
Desain kontemporer kerap terfokus pada desain ramah lingkungan yang hemat energi dan menggabungkan bahan daur ulang. Sudah menjadi hal yang biasa melihat tanaman menghiasi atap bangunan untuk meningkatkan efisiensi energi dan meningkatkan kualitas udara luar. Penggunaan bahan-bahan alami, menghadirkan tanaman hias, dan memadukan bangunan dengan lingkungan alami adalah ciri khas dari rumah kontemporer.
5. Desain Rumah Tradisional
Rumah tradisional tetap menjadi idaman bagi sebagian pihak. Alasannya beragam, dari kecintaan pada produk lokal, hingga kenyataan bahwa rumah tradisional telah teruji dalam memberi perlindungan dan kenyamanan pada penghuninya.
Pilihan rumah tradisional Indonesia sangat beragam. Mungkin Anda suka rumah Bali, Pendapa dari Jawa, rumah Betawi, rumah panggung Woloan, dan lain sebagainya.